12 Jun

Setelah menikah, setiap pasangan pastinya menginginkan segera memiliki momongan. Namun untuk mewujudkan kehamilan yang sehat, ada beberapa persiapan yang perlu GenBest ketahui terlebih dahulu.Persiapan yang baik bisa mencegah calon bayi dari berbagai masalah kesehatan, seperti lahir dengan berat badan rendah, bayi lahir prematur, hingga mencegah stunting.

 

Baca Juga: Kehamilan di Usia Muda Picu Stunting

 

Nah, kira-kira apa saja yang persiapan sebelum memiliki anak untuk pasangan baru menikah? Simak poin-poin di bawah ini:

 

Pastikan fisik sehat

Menurut American Pregnancy Association, sehat secara fisik adalah hal penting agar dapat memiliki kehamilan yang sehat. Salah satu sehat fisik adalah tidak kelebihan atau kekurangan berat badan. Kelebihan atau kekurangan berat badan khususnya pada calon ibu bisa berdampak buruk bagi kesuburan dan kesehatan kehamilan.

 

Baca Juga: Cegah Stunting Sejak Awal Kehamilan 

 

Cek kesehatan gigi

Masalah kesehatan gigi dan rongga mulut pada ibu hamil, terutama periodontitis (infeksi gusi) yang kronis, dapat menyebabkan kelahiran prematur dan bayi berat lahir rendah. Oleh karena itu, melakukan pemeriksaan kesehatan gigi dan rongga mulut sangatlah penting sebelum GenBest hamil.

 

Baca Juga: Pentingnya Vaksinasi Sebelum Merencanakan Kehamilan

 

Menjalani pola hidup sehat

Pola hidup sehat, salah satunya dengan mengonsumsi makanan bervariasi dan bergizi seimbang setiap hari,  merupakan langkah penting dalam meningkatkan peluang kehamilan.  Contoh, dengan mengonsumsi makanan berprotein, seperti ikan, daging, sayuran, dan kacang-kacangan, bisa meningkatkan sel telur agar teratur berovulasi sehingga meningkatkan peluang untuk hamil.

 

Mengonsumsi suplemen asam folat

Mengonsumsi suplemen asam folat juga menjadi salah satu persiapan penting sebelum kehamilan. Genbest membutuhkan 400 mikrogram asam folat setiap hari untuk mencegah bayi cacat tabung saraf.  Selain dalam bentuk suplemen, folat bisa ditemukan dari makanan, seperti brokoli, kacang hijau, bayam, kentang, atau sereal.

 

Baca Juga: 7 Makanan Tinggi Kandungan Folat, Penting bagi Ibu Hamil 

 

Menghitung masa subur

Persiapan memiliki anak untuk pasangan baru menikah selanjutnya adalah menghitung masa subur. Masa subur disebut juga dengan masa ovulasi karena pada masa ini terjadi pelepasan sel telur yang sudah matang dan sudah siap untuk dibuahi.

 

Rutin berhubungan intim

Berhubungan intim setiap hari pada masa subur menjadi salah satu kunci dalam mempersiapkan kehamilan. Untuk mengetahui masa ovulasi (masa subur), GenBest bisa memanfaatkan alat tes masa subur yang banyak dijual.

 

Cek kesehatan secara rutin

Cek kesehatan ini berlaku untuk Genbest dan pasangan, tujuannya  untuk mengetahui ada tidaknya masalah (baik pada suami atau istri) yang bisa menghambat kesuburan dan program kehamilan yang akan dijalankan. 

 

Baca Juga: Pastikan Kamu Sudah Melakukan 9 Tes Kesehatan Ini Sebelum Menikah

 

Nah, itulah beberapa persiapan memiliki anak untuk pasangan baru menikah yang harus Genbest ketahui, ya. Semoga bermanfaat dan berhasil, ya, Genbest!

TENTANG KAMI

GenBest merupakan sebuah inisiasi untuk menciptakan generasi Indonesia yang bersih dan sehat, serta bebas dari stunting (klik di sini untuk mengetahui apa itu stunting), dengan mendorong masyarakat dari segala usia menerapkan pola hidup bersih dan sehat sehari-hari. Lewat situs dan media sosial genbest.id, kami menyediakan informasi yang kredibel, menciptakan komunitas yang suportif, dan memberikan pengetahuan kesehatan yang mendalam seputar pola hidup bersih dan sehat, serta stunting, bagi Anda sekeluarga, termasuk si kecil yang masih dalam kandungan dan berusia balita.

How to coax children
To Top