Vitamin C saat pandemi COVID-19 sedang tenar-tenarnya, berkat khasiatnya yang dipercaya bisa menguatkan daya tahan tubuh. Vitamin yang larut dalam air ini sebenarnya banyak ditemukan dalam makanan, terutama buah-buahan dan sayuran. Namun tubuh manusia tidak dapat memproduksi atau menyimpan vitamin C. Karena itu, sangatlah penting untuk mengonsumsinya vitamin C secara teratur dalam jumlah yang cukup.
Sebagai antioksidan yang kuat, vitamin C memang memiliki efek positif pada fungsi kekebalan tubuh. Vitamin C juga baik untuk tulang, gigi dan pembuluh darah kecil di tubuh. Bila dikaitkan dengan pencegahan anemia, vitamin C punya peran penting karena bisa membantu tubuh menyerap zat besi dengan lebih mudah. Dalam sebuah penelitian, mengonsumsi 100 mg vitamin C dengan makanan yang mengandung zat besi, bisa meningkatkan penyerapan zat besi hingga 67% .
Baca Juga: Aneka Penyebab Anemia Sesuai Usia
Nah, terkait buah yang mengandung vitamin C, buah jeruk mungkin paling terkenal. Buah dengan rasa segar ini memiliki kandungan vitamin C sekitar 70 mg. Berkat kandungan vitamin C yang tinggi itu, buah jeruk dipercaya, tidak hanya bisa membantu proses penyerapan zat besi di tubuh si kecil, tapi juga meredakan saat si kecil menderita flu dan batuk.
Tapi sebenarnya selain jeruk, masih banyak buah yang kandungan vitamin C-nya mengalahkan jeruk? Apa saja? Ini dia:
1. Jambu biji
Jambu biji dengan berat 100 gram, memiliki lebih dari 200 mg kandungan vitamin C. Ini hampir dua kali lebih tinggi dari pada jeruk. Karena itulah, jambu biji baik untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh si kecil. Kandungan vitamin K, B3, B6, Pantotenat, tiamin, dan riboflavin pada jambu biji juga bermanfaat untuk meningkatkan perkembangan otak anak.
Baca Juga: Makanan Kaya Nutrisi Memaksimalkan Kinerja Otak Anak
2. Pepaya
Selain dikenal sebagai buah tinggi serat, pepaya juga mengandung vitamin C cukup tinggi. Setengah buah pepaya mengandung sekitar 90-100 mg vitamin C. Tingginya kandungan vitamin C pada pepaya juga mampu meningkatkan daya tahan tubuh si Kecil sehingga, anak menjadi tetap sehat dan tidak rentan terkena batuk, flu, ataupun demam.
Baca Juga: Bukan Disentuh Tangan, Ini Cara Mengukur Suhu Tubuh Anak Biar Lebih Akurat
3. Kiwi
Siapa sangka, ternyata dalam setiap 100 gram kiwi mengandung sekitar 92,7 mg vitamin C yang baik bagi anak. Kiwi juga termasuk salah satu buah yang kaya vitamin, mineral, serat, serta antioksidan yang bermanfaat bagi tumbuh kembang anak.
Bahkan, Kiwi menjadi salah satu buah yang dapat menurunkan risiko penyakit berbahaya saat si kecil dewasa, seperti tekanan darah tinggi hingga stroke.
4. Stroberi
Di balik bentuknya yang kecil dan menggemaskan, stroberi juga termasuk salah satu buah dengan kandungan vitamin C tinggi. Dalam secangkir buah stroberi (150 g) mengandung 90 mg vitamin C.
Tidak hanya itu saja, stroberi juga mengandung antioksidan yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh anak. Kandungan asam folat pada buah ini berperan dalam mengoptimalkan perkembangan otak anak, sekaligus memproduksi sel darah merah dalam tubuh.
Nah, GenBest, itu adalah beberapa buah tinggi kandungan vitamin C yang baik untuk kesehatan anak. Kira-kira, buah apa yang sudah rutin diberikan pada si kecil?
TENTANG KAMI
GenBest merupakan sebuah inisiasi untuk menciptakan generasi Indonesia yang bersih dan sehat, serta bebas dari stunting (klik di sini untuk mengetahui apa itu stunting), dengan mendorong masyarakat dari segala usia menerapkan pola hidup bersih dan sehat sehari-hari. Lewat situs dan media sosial genbest.id, kami menyediakan informasi yang kredibel, menciptakan komunitas yang suportif, dan memberikan pengetahuan kesehatan yang mendalam seputar pola hidup bersih dan sehat, serta stunting, bagi Anda sekeluarga, termasuk si kecil yang masih dalam kandungan dan berusia balita.