14 Jun

Genbest coba cek catatan imunisasi si kecil, apakah imunisasinya sudah lengkap? Bila belum, segera daftar BIAN, ya! BIAN atau Bulan Imunisasi Anak Nasional adalah kegiatan pemberian imunisasi tambahan. 

 

Nah, tahun ini BIAN fokus pada beberapa imunisasi, seperti Campak- Rubela, imunisasi polio tetes atau oral polio vaccine (OPV) dan imunisasi polio suntik atau inactivated polio vaccine (IPV), DPT-HB-Hib untuk mencegah difteri, pertussis, tetanus, hepatitis B, dan infeksi Haemophilus influenza tipe B. Namun bagi anak yang belum mendapat imunisasi lengkap di luar yang disebut tadi, si kecil tetap bisa mengikuti imunisasi kejar (catch-up immunization) di BIAN tanpa dipungut bayaran. 

 

Untuk tempat pelaksanaan BIAN bisa berbeda di setiap lokasi, namun umumnya di Posyandu, Satuan Pendidikan/Pesantren, Puskesmas, Fasyankes lain dan Pos Imunisasi. Genbest bisa menanyakannya pada petugas imunisasi di Puskesmas terdekat dan Sekolah untuk informasi lebih lanjut tempat pelaksanaan BIAN ini ya!

 

Baca Juga: Anak Terlambat Imunisasi Dasar, Harus Bagaimana Dong?

 

Kenapa BIAN sampai diadakan? Ini terkait dengan pandemi COVID-19 yang akhirnya mengakibatkan pelaksanaan imunisasi rutin tidak dapat berjalan optimal. Akibatnya, jumlah anak-anak yang tidak mendapatkan imunisasi rutin lengkap sesuai usia semakin bertambah banyak. Kementerian Kesehatan RI, dalam Paket Advokasi Bulan Imunisasi Anak Nasional Tahun 2022mencatat pada tahun 2019, cakupan imunisasi mencapai 93.7%, lalu menurun tahun 2020 menjadi 84.3%, dan 2021 jadi 84.2%. 

 

Penurunan cakupan imunisasi tersebut berdampak pada peningkatan jumlah kasus Penyakit yang Dapat Dicegah dengan Imunisasi (PD3I) dan terjadinya Kejadian Luar Biasa (KLB) PD3I seperti campak, rubela,dan difteri di beberapa wilayah di Indonesia. 

 

Nah, salah satu cara menghentikan penularan penyakit-penyakit itu dan untuk melindungi anak-anak Indonesia adalah dengan imunisasi. BIAN merupakan strategi yang diputuskan Kementerian Kesehatan dalam penanganan masalah ini. 

 

Baca Juga: Tidak Sebabkan Autisme, Ini Fakta Seputar Imunisasi Measles Rubella

 

BIAN dilaksanakan dalam dua tahap. Tahap pertama, pada Mei 2022 lalu untuk wilayah Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara, Maluku, serta Papua. Sementara BIAN tahap kedua akan dilaksanakan pada Agustus 2022 di Jawa dan Bali.

 

Jadi sekali lagi cek kelengkapan imunisasi si kecil dan segera ikuti BIAN 2022 agar si kecil terlindungi dari penyakit-penyakit yang sebenarnya dapat dicegah dengan imunisasi!

 

Sumber: Paket Advokasi Bulan Imunisasi Anak Nasional Tahun 2022

 

Baca Juga: Bulan Imunisasi Anak Nasional Kembali Digelar, Pastikan Si Kecil Ikut, Ya!

TENTANG KAMI

GenBest merupakan sebuah inisiasi untuk menciptakan generasi Indonesia yang bersih dan sehat, serta bebas dari stunting (klik di sini untuk mengetahui apa itu stunting), dengan mendorong masyarakat dari segala usia menerapkan pola hidup bersih dan sehat sehari-hari. Lewat situs dan media sosial genbest.id, kami menyediakan informasi yang kredibel, menciptakan komunitas yang suportif, dan memberikan pengetahuan kesehatan yang mendalam seputar pola hidup bersih dan sehat, serta stunting, bagi Anda sekeluarga, termasuk si kecil yang masih dalam kandungan dan berusia balita.

How to coax children
To Top