Bagi GenBest yang baru menjadi ibu baru, mungkin mengalami bagaimana menantangnya proses menyusui ini. Jangan putus asa, jangan menyerah. Tolong selalu diingat, ASI sangat dibutuhkan bayi untuk mengoptimalkan tumbuh kembangnya dan mencegah stunting.
Jadi, teruslah berlatih untuk mencari posisi yang paling tepat saat menyusui. Posisi menyusui sangat penting untuk membantu bayi mengisap payudara dengan benar, sekaligus untuk mencegah nyeri pada puting ibu dan masalah menyusui lainnya. Mungkin untuk mencari posisi yang nyaman ini membutuhkan waktu dan trial and error, tapi begitu GenBest menemukannya, proses menyusui pun akan semakin lancar.
Berikut ini 5 posisi menyusui yang nyaman untuk ibu dan bayi, yang bisa GenBest coba lakukan di rumah. Yuk, disimak di bawah ini.
1. Posisi bersandar (laid-back breastfeeding)
Posisi bersandar atau dikenal dengan laid-back breastfeeding menjadi posisi paling umum karena menjadi salah satu posisi favorit dan paling nyaman untuk menyusui si kecil.
Posisi ini memungkinkan ibu berbaring setengah duduk dan meletakkan si Kecil di dada sehingga banyak terjadi skin to skin contact. Untuk menyusui bayi dengan posisi bersandar, lakukan hal berikut:
- Bersandar di tempat tidur atau sofa sehingga posisi GenBest setengah berbaring.
- Tempatkan perut bayi di atas perut GenBest, kepala bayi menghadap payudara.
- Setelah itu, GenBest tidak perlu melakukan banyak hal selain berbaring dan rileks. Bayi akan secara alami menyusu pada posisi ini. GenBest tinggal membantu dengan mengarahkan puting susu ke mulut si kecil.
- Pastikan hidung bayi tidak tertekan, sehingga dapat bernapas dengan lancar.
Baca Juga: 5 Tips Sukses Menyusui Si Kecil Hingga Usia 2 Tahun
2. Posisi cradle hold
Posisi ini dilakukan dengan duduk dan menekuk tangan untuk menopang kepala dan tubuh si kecil.
Pertama, gendong si kecil dengan satu tangan. Jika GenBest ingin si kecil menyusu di payudara kanan, maka gunakan tangan kanan untuk menggendong atau memangkunya. Kemudian, letakkan kepala si kecil pada lengan tangan dan topang tubuh serta bokongnya pada telapak tangan GenBest. Pastikan posisi kepala dan tubuh si kecil tetap sejajar agar leher bayi tidak tegang.
3. Posisi cross cradle hold
Posisi menyusui satu ini sebenarnya mirip dengan cradle hold. Hanya saja, posisi tangan kebalikan dengan payudara yang digunakan untuk menyusu.
Sebagai gambaran, jika berencana menyusui pada payudara kanan, pastinya kepalanya berada di posisi kanan, bukan? Hanya saja, GenBest akan menopang tubuhnya dengan tangan kiri.
Untuk dilakukan pertama kali mungkin sedikit sulit. Namun, kalau sudah terbiasa ini justru akan sangat mudah. Bahkan, posisi menyusui ini sekaligus dapat memerhatikan isapan si Kecil saat menyusui.
4. Posisi berbaring miring (side-lying)
Posisi berbaring miring atau side lying menjadi pilihan yang tepat untuk menyusui dengan nyaman, meskipun merasa lelah. Bahkan, posisi menyusui dengan berbaring miring ini cocok bagi GenBest yang melahirkan dengan cara Caesar.
GenBest cukup berbaring menghadap sisi kiri atau kanan. Kemudian, dekatkan si Kecil pada puting payudara agar dapat dengan mudah menyusu.
5. Posisi football hold
Satu lagi posisi yang cukup nyaman dilakukan adalah football hold. Berbeda dengan posisi sebelumnya, football hold dilakukan dengan cara menjepit bayi di bawah lengan. Sebagai gambaran, cara menyusui ini cukup mirip dengan cara memegang bola rugby.
Posisi menyusui ini sangat cocok bagi GenBest yang melakukan operasi Caesar, dan memiliki bayi kembar. Agar tetap nyaman, GenBest bisa menggunakan bantal untuk menopang tubuh si kecil selama menyusui.
Baca Juga: 3 Posisi Menyusui Bayi Kembar yang Bikin Ibu dan Bayi Nyaman
Nah, itu adalah 5 posisi menyusui yang nyaman untuk ibu dan bayi. Sebelum menyusui, tidak ada salahnya GenBest menggunakan penyangga punggung atau bantal agar lebih nyaman lagi, ya!
Baca Juga: 6 Hal Ini Pengaruhi Jumlah ASI Perah
TENTANG KAMI
GenBest merupakan sebuah inisiasi untuk menciptakan generasi Indonesia yang bersih dan sehat, serta bebas dari stunting (klik di sini untuk mengetahui apa itu stunting), dengan mendorong masyarakat dari segala usia menerapkan pola hidup bersih dan sehat sehari-hari. Lewat situs dan media sosial genbest.id, kami menyediakan informasi yang kredibel, menciptakan komunitas yang suportif, dan memberikan pengetahuan kesehatan yang mendalam seputar pola hidup bersih dan sehat, serta stunting, bagi Anda sekeluarga, termasuk si kecil yang masih dalam kandungan dan berusia balita.