5 Nov

[Komik] Dilarang BAB Sembarangan

by : Admin

Ternyata anak tidak tumbuh secara optimal tidak melulu karena kurangnya asupan nutrisi, baik pada ibu hamil maupun anak, melainkan ada banyak faktor lain. Salah satunya, buang air besar (BAB) sembarangan.

 

Kalau BAB sembarangan, kita dan si kecil bisa kena penyakit karena serangga dapat hinggap pada kotoran manusia dan membawa kuman penyakit dari kotoran tersebut. Lalu serangga tersebut dapat mencemari makanan dan minuman. Bayangin saja kalau makanan yang sudah tercemar itu disantap si kecil dan masuk ke perut, dia bisa sakit perut, kan?

 

Lama-lama, pertumbuhannya bisa terganggu, bahkan mengalami stunting atau penurunan pertumbuhan, karena bolak-balik sakit. Apabila tidak dilakukan intervensi, kondisi ini bisa berujung pada kondisi malnutrisi yang tidak bisa kembali, sehingga pertumbuhan fisik dan kemampuan kognitif si kecil terganggu secara permanen. Nggak mau, kan, kualitas hidup anak Indonesia menurun karena stunting?

 

Makanya, tinggalkan kebiasaan BAB sembarangan sekarang juga, agar sumber daya manusia Indonesia memiliki daya saing di kancah global! Kalau BAB, ya di jamban sehat lah!

 

Untuk mencari tahu berbagai info seputar stunting dan perawatan si kecil biar terhindar dari stunting, download apps “Anak Sehat” dari Google Play Store.

 

 

TENTANG KAMI

GenBest merupakan sebuah inisiasi untuk menciptakan generasi Indonesia yang bersih dan sehat, serta bebas dari stunting (klik di sini untuk mengetahui apa itu stunting), dengan mendorong masyarakat dari segala usia menerapkan pola hidup bersih dan sehat sehari-hari. Lewat situs dan media sosial genbest.id, kami menyediakan informasi yang kredibel, menciptakan komunitas yang suportif, dan memberikan pengetahuan kesehatan yang mendalam seputar pola hidup bersih dan sehat, serta stunting, bagi Anda sekeluarga, termasuk si kecil yang masih dalam kandungan dan berusia balita.

How to coax children
To Top