GenBest pasti tahu alat ajaib ini. Bahkan, alat ini mudah ditemui di mana-mana, tidak hanya di fasilitas kesehatan perkotaan, tapi juga sudah merambah ke pedesaan. Dialah USG, yang telah digunakan lebih dari 40 tahun lalu dan memainkan peran penting dalam melakukan diagnosis.
USG adalah alat yang memancarkan transmisi gelombang suara ultrasound (frekuensi tinggi sekitar 2 MHz-10 MHz). Kemudian gema gelombang suara ini diterjemahkan komputer menjadi gambar pada layar monitor, sehingga terciptalah gambaran dan perilaku janin. Pada USG 2 dimensi, jaringan keras seperti tulang tak memantulkan gelombang suara sehingga memunculkan bayangan putih di gambar. Jaringan lunak tampak abu-abu dan berbintik-bintik, sedangkan cairan tidak memantulkan gema sehingga muncul bayangan hitam.
Karena itu, USG tidak hanya dapat mendeteksi jenis kelamin janin, tapi juga dapat memantau kondisi janin di dalam kandungan. Apakah tumbuh kembang janin normal, ada kelainan atau gangguan, dan lainnya. Meski begitu pada setiap trimester, ada fokus pemeriksaan yang akan dilakukan dokter. Lebih lanjut lihat, berikut tabel pemeriksaan USG per trimester.
Hal-hal yang perlu diketahui mengenai USG, untuk mengecek kondisi janin
MANFAAT PEMERIKSAAN USG
TRIMESTER 1
* Untuk memastikan apakah seorang wanita hamil atau tidak.
* Menentukan usia kehamilan dan taksiran persalinan.
* Untuk mengetahui tanda kehidupan janin misalnya mendeteksi apakah ada denyut jantung atau pergerakan janin.
* Untuk mengetahui jumlah janin misalnya tunggal atau kembar.
* Untuk mengetahui keadaan janin misalnya adakah kemungkinan kelainan bawaan
* Menentukan lokasi janin apakah di dalam atau di luar rahim, kehamilan yang tak berkembang, atau kehamilan dengan mola (hamil anggur).
* Untuk mengetahui keadaan rahim dan organ sekitarnya.
* Juga untuk mengetahui adanya perdarahan di balik calon ari-ari.
TRIMESTER 2
* Menentukan lokasi dan kondisi plasenta.
* Mengukur panjang serviks.
* Menilai kondisi dan jumlah air ketuban.
* Melihat kemungkinan adanya tumor.
* Menentukan ukuran janin.
* Memeriksa kondisi janin lewat pengamatan aktivitasnya.
* Menentukan letak janin apakah sungsang atau terlilit tali pusat.
* Melihat bentuk jantung dan Sistem Saraf Pusat (SSP), melihat ada tidaknya kelainan di otak, hidrosefalus, kelainan katarak pada bola mata, kelainan rongga jantung, serta ada tidaknya kelainan tulang belakang.
TRIMESTER 3
* Menilai kesejahteraan janin (fetal well being).
* Melihat ukuran janin.
* Melihat posisi janin.
* Menilai tali pusat.
* Menilai keadaan dan letak plasenta.
* Mengukur biometri janin untuk taksiran berat badan.
* Mendeteksi jumlah air ketuban, dan sebagainya.
* Menentukan perkiraan persalinan.
* Apabila diperlukan dokter akan melakukan pemeriksaan arus darah tali pusat pada kasus pertumbuhan janin terhambat atau ibu dengan komplikasi seperti preeklamsia, kelainan jantung dan diabetes.
TENTANG KAMI
GenBest merupakan sebuah inisiasi untuk menciptakan generasi Indonesia yang bersih dan sehat, serta bebas dari stunting (klik di sini untuk mengetahui apa itu stunting), dengan mendorong masyarakat dari segala usia menerapkan pola hidup bersih dan sehat sehari-hari. Lewat situs dan media sosial genbest.id, kami menyediakan informasi yang kredibel, menciptakan komunitas yang suportif, dan memberikan pengetahuan kesehatan yang mendalam seputar pola hidup bersih dan sehat, serta stunting, bagi Anda sekeluarga, termasuk si kecil yang masih dalam kandungan dan berusia balita.