29 May

Bayi prematur yang lahir sebelum usia 37 minggu memiliki kecenderungan lahir dengan berat badan lahir rendah (BBLR). Mereka membutuhkan perhatian dan penanganan khusus, salah satunya untuk meningkatkan berat badannya. Berat badan yang rendah pada bayi prematur dapat mendatangkan banyak risiko kesehatan, termasuk masalah stunting. 

 

Karena itu pengukuran berat badan secara rutin diperlukan untuk memantau tumbuh kembang bayi prematur. Meskipun layanan Posyandu ditutup sementara selama masa pandemi COVID-19, ada pengecualian untuk kondisi-kondisi darurat. Bayi prematur yang lahir dengan berat badan rendah masuk dalam kategori darurat ini. Pada kasus ini, Petugas Posyandu akan langsung datang ke rumah GenBest untuk mengukur pertumbuhan berat badan si kecil. 

 

Untuk meningkatkan berat badan bayi prematur, GenBest juga bisa mempraktikan beberapa tips efektif ini.

 

Memberikan ASI eksklusif

ASI eksklusif pada periode emas pertumbuhan anak, khususnya bagi bayi prematur, sangat penting. Berdasarkan studi yang dilakukan oleh National Institutes of Health, bayi prematur yang disusui secara eksklusif oleh ibu kandung mereka selama 24 minggu pertama kehidupan, menunjukkan kenaikan berat badan yang signifikan.  Selain itu, menyusu secara eksklusif juga dapat membantu membangun kesehatan dan kekuatan bayi prematur serta melindunginya dari infeksi.

 

Kangaroo care (skin to skin contact)

Metode kangaroo care bisa dijadikan salah satu pilihan terapi membantu mempercepat kenaikan berat badan bayi prematur. Dengan metode kanguru, bayi bisa tidur lebih nyenyak.  Saat bayi prematur bisa tidur nyenyak, energinya bisa tersalurkan untuk memperbaiki fungsi tubuh dan membangun jaringan tubuh dengan lebih baik sehingga berat badan anak pun bisa naik lebih cepat. Selain meningkatkan berat badan, kangaroo care pada bayi prematur juga berfungsi menguatkan daya tahan tubuh bayi dan menjaga suhu tubuhnya lebih stabil.

 

Sufor khusus bayi prematur 

Dalam kondisi tertentu, bayi prematur bisa mengonsumsi susu formula (sufor) khusus untuk meningkatkan berat badan.  Sufor khusus bayi prematur umumnya mengandung kalsium, vitamin dan protein lebih banyak, yang berguna untuk mendukung pertumbuhan bayi. Namun, pemberian sufor ini hanya bisa dilakukan jika mendapatkan rekomendasi dokter, ya, GenBest.

 

Mengatur suhu ruangan kamar bayi

Bayi prematur belum mampu mengatur suhu tubuhnya sendiri, sehingga suhu ruangan harus jaga agar tetap hangat, yakni tidak kurang dari 26 derajat Celcius. Sedangkan, suhu tubuh bayi prematur harus mencapai 37 derajat Celsius.

 

Posisi tepat saat menyusui

Sama halnya dengan bayi cukup bulan, pelekatan saat menyusu yang buruk bisa menyebabkan berat badan bayi prematur tidak bertambah. Apalagi selama beberapa minggu pertama kehidupan, bayi prematur belum bisa melekat dan menghisap payudara secara alami karena mereka belum cukup matang untuk mengkoordinasikan kemampuannya untuk menghisap, bernapas dan menelan. Berkonsultasi dan meminta bantuan pada konselor laktasi, suster, atau dokter pada kasus ini amat disarankan. 

TENTANG KAMI

GenBest merupakan sebuah inisiasi untuk menciptakan generasi Indonesia yang bersih dan sehat, serta bebas dari stunting (klik di sini untuk mengetahui apa itu stunting), dengan mendorong masyarakat dari segala usia menerapkan pola hidup bersih dan sehat sehari-hari. Lewat situs dan media sosial genbest.id, kami menyediakan informasi yang kredibel, menciptakan komunitas yang suportif, dan memberikan pengetahuan kesehatan yang mendalam seputar pola hidup bersih dan sehat, serta stunting, bagi Anda sekeluarga, termasuk si kecil yang masih dalam kandungan dan berusia balita.

How to coax children
To Top