25 Jul

Udah tahu kan, Air Susu Ibu (ASI) adalah makanan terbaik yang dapat diberikan seorang ibu kepada bayi yang baru dilahirkannya. Karena itu, amat dianjurkan  memberi hanya ASI (eksklusif) sampai bayi berumur 6 bulan. Menurut para ahli, sampai usia 6 bulan bayi belum membutuhkan minuman atau makanan selain ASI. Artinya, bayi hanya memperoleh susu ibu saja tanpa tambahan cairan, baik itu susu formula, jeruk, madu, air teh, bahkan air putih sekalipun. 

Di bawah ini adalah berbagai manfaat ASI yang bisa dinikmati oleh bayi, GenBest:

 

1. Mudah diserap usus bayi
Salah satu keunggulan ASI adalah kandungan nutrisinya mudah diserap oleh organ pencernaan bayi. Menurut Mark Underwood, dalam Journal Pediatrics Clinic of North America, komposisinya pun selalu menyesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan bayi yang dilahirkan. Misalnya, ASI yang dihasilkan seorang ibu yang melahirkan bayi prematur akan berbeda dengan ASI yang dihasilkan oleh ibu yang melahirkan cukup bulan. Itu karena kebutuhan bayi yang lahir prematur dan yang lahir normal pun berbeda.


2. Mengoptimalkan pertumbuhan otak bayi
ASI juga mengandung kebutuhan nutrien yang lebih lengkap dengan kualitas, kuantitas, dan komposisi ideal untuk pertumbuhan, kesehatan, serta kecerdasan bayi. Terutama karena ASI mengandung  protein khusus, yaitu taurin, yang dapat membuat pertumbuhan sel otak menjadi lebih optimal.

Dari semua jenis nutrisi yang ada dalam ASI, yang terbesar adalah lemak (50 persen). Ada lebih dari 200 jenis lemak di dalam ASI. Di  antaranya, jenis asam lemak utama yang memberikan kontribusi 90-95 persen dari total lemak ASI. Yang penting adalah LCPUFA ( asam lemak  rantai panjang tak jenuh ganda) dengan dua nutrisi utamanya yaitu DHA (asam untuk pembentukan sel otak).

Mengingat perkembangan kecerdasan berkaitan erat dengan pertumbuhan otak, maka jelas, faktor utama yang mempengaruhi pertumbuhan otak bayi/anak adalah nutrisi atau gizi yang diberikan. Pada dua tahun pertama kehidupan anak, otak akan tumbuh dengan pesat. Kesempatan ini harus dipergunakan sebaik-baiknya agar bayi dapat menerima nutrisi dengan kualitas dan kuantitas optimal.

 

3. Meningkatkan ikatan kasih sayang ibu dan bayi 
Jika di dalam kandungan bayi merasa aman dan terlindungi, kini ketenteraman itu diperolehnya lewat kontak kulit ke kulit ibunya. Bayi yang sering berada dalam dekapan ibu pada waktu menyusui, akan merasakan kasih  sayang ibunya, merasa aman dan tenteram, terutama saat ia mendengar detak jantung ibunya. 

 

4. Memperkuat daya tahan tubuh bayi
ASI di hari-hari pertama mengandung kolostrum (terdapat pada ASI di hari 1 hingga 14), yang kaya vitamin dan bisa memberikan perlindungan yang diperlukan untuk daya tahan tubuh. Oleh karena itu, ASI melindungi bayi dari gangguan usus dan pencernaan, berbagai penyakit infeksi bakteri, virus dan jamur, serta memperkecil kemungkinan keluhan alergi.

TENTANG KAMI

GenBest merupakan sebuah inisiasi untuk menciptakan generasi Indonesia yang bersih dan sehat, serta bebas dari stunting (klik di sini untuk mengetahui apa itu stunting), dengan mendorong masyarakat dari segala usia menerapkan pola hidup bersih dan sehat sehari-hari. Lewat situs dan media sosial genbest.id, kami menyediakan informasi yang kredibel, menciptakan komunitas yang suportif, dan memberikan pengetahuan kesehatan yang mendalam seputar pola hidup bersih dan sehat, serta stunting, bagi Anda sekeluarga, termasuk si kecil yang masih dalam kandungan dan berusia balita.

How to coax children
To Top